Tutorial Dasar Sai Paint – Pen Tablet & Mouse 3


Tehnik Menggambar Digital dengan topik Tutorial Dasar Sai Paint – Pen Tablet & Mouse 3 (bagian ke-3) ini, yang akan dibahas adalah apa yang Misskomik sebut trik memudahkan proses menggambar dengan memanfaatkan Fitur Preserve Opacity, Clipping Group, dan Layer Mask. Jika kamu langsung mendarat di bahasan ini, silahkan mampir ke halaman sebelumnya dari link di bawah ini.

TutorialDasar Sai Paint – Pen Tablet & Mouse 1

Tutorial Dasar Sai Paint – Pen Tablet & Mouse 2


PRESERVE OPACITY, CLIPPING GROUP, & LAYER MASK PADA SAI PAINT

Sebelum memulai perlu Misskomik sempatkan untuk memberi saran khusus. Kalau kamu perhatikan dari contoh-contoh gambar yang disertakan, Misskomik menggunakan banyak Layer saat proses pengerjaan satu gambar(file). Dan juga dipisahkan pada Folder khusus.
Misalkan khusus area muka, Mata, Telinga, Wajah, bahkan Alis dan Bulu Mata pun dibuat pada Layer terpisah. Hal ini diperlukan mengingat fitur Undo-Redo terbatas, dan kemudahan saat masih perlu pengeditan.
Asalkan jangan lupa memberi nama pada setiap Layer dan Folder, mengantisipasi agar tidak perlu waktu lama saat mencarinya.
Amat disarankan kamu juga melakukannya.

Hal di atas juga Misskomik terapkan dalam tutorial selanjutnya.
Kita mulai dari cara memanfaatkan trik memudahkan proses menggambar pada Sai Paint yang pertama.

PRESERVE OPACITY Trik penguncian area menggambar. Perhatikan contoh gambar.

preserve opacity sai paint
Preserve Opacity

  • Pada Layer 'Tulisan' Misskomik aktifkan 'Preserve Opacity Of Each Pixel'.
  • Lalu pilih Pen warna Biru.
  • Berikutnya corat-coret saja pada area menggambar.
    Maka hasilnya, coretan tidak akan keluar dari area tulisan/gambar.
    Cara ini dapat digunakan jika kamu selesai menggambar figur, lalu ingin mengubah warna Line-nya.


CLIPPING GROUP Mengikuti pengartian namanya, ini adalah trik penguncian/pengelompokan menggambar pada area yang diinginkan. Serupa fungsinya dengan fitur Preserve Opacity. Perbedaannya jika mengaktifkan fitur Clipping Group, maka penguncian/pengelompokan area menggambar dilakukan pada Layer lain. Mengikuti area gambar/warna pada Layer tepat di bawahnya.

clipping group sai paint
Clipping Group

Misskomik paling sering memanfaatkan fitur ini untuk memudahan proses pewarnaan. Dan kembali diingatkan ini demi faktor aman; menghindari pengerjaan ulang jika masih perlu mengubah warna.
Seperti pada contoh gambar, pewarnaan area rambut. Dari empat contoh pewarnaan pada area rambut, pewarnaan yang pertama adalah penyatuan dari tiga warna berbeda pada Layer yang dipisahkan sesuai masing-masing warna.

Berikut caranya :
  1. Buat New Layer. Beri Warna Dasar pada seluruh area rambut.
  2. Jika selesai pemberian Warna Dasar, buat New Layer tepat di atasnya. Karena seperti yang telah dijelaskan di atas, Clipping Group akan mengunci area gambar mengikuti Layer yang berada tepat di bawahnya.
  3. Pada New Layer, beri warna lain pada bagian tertentu untuk tampilan gradasi pewarnaan gelap/terang pada rambut.
    Atau tes corat-coret pada layar menggambar dan lihat hasilnya.

Note : Jika Clipping Group dinon-aktifkan, maka tampilan pemberian warna kembali sesuai aslinya. Jika kamu kurang nyaman melihatnya, bisa kok diatasi.
  1. Pengerjaan pada Layer Warna Dasar. Aktifkan Magic Wand. Lalu pada layar gambar, klik Magic Wand pada area selain Warna Dasar.
  2. Lalu kembali ke Layer Warna gradasi. Pada Keyboard tekan 'Ctrl + x', untuk menghapus warna yang tidak diinginkan di luar area rambut. Beres deh.

Jika tahap pemberian warna berbeda sudah selesai, lalu siap beralih ke proses edit/penyempurnaan pewarnaan, seperti menggunakan Tool Blend-Blur dan lainnya, maka satukan seluruh Layer warna-warna area rambut. Pada Fitur Bar pertama pilih Layer > Merge Down.



LAYER MASK Mengaktifkan fitur ini agar mengurangi duplikat/multiple Layer dari satu gambar.
Layer Mask sai paint
Layer Mask .A

Misalkan dari contoh gambar telinga dan anting di atas, lekukan telinga di belakang anting seharusnya tidak terlihat. Ketimbang menghapus lalu ternyata masih ingin merubah posisi anting, lebih baik hanya menyembunyikan dengan mengaktifkan fitur Layer Mask pada layer telinga tersebut.

Berikut caranya.
1. Pilih Layer Telinga. Aktifkan 'New Layer Mask' (No.1 dari gambar di atas). Maka pada Layer Telinga akan muncul Layer Mask (No.2 dari gambar di atas).
Layer Mask .B
2. Pilih Bucket (No.1 dari gambar di atas) dan pilih warna apa saja.
3. Lalu klik Bucket pada layar gambar. Maka tampilan pada Layer Mask - Telinga akan berubah (No.2 dari gambar di atas).
4. Pada layar gambar, hapus siluet telinga di belakang anting (No.4 dari gambar di atas).
Note : Jika ingin non-aktifkan fitur ini, pada Layer Mask (No.2 dari gambar di atas) tekan tombol tepat di atas ikon 'Pin-up'.

Sampai kita di penutup Tutorial Dasar Sai Paint - Pen Tablet & Mouse 3 mengenai trik memudahkan proses menggambar dengan memanfaatkan Fitur Preserve Opacity, Clipping Group, dan Layer Mask. Persembahan Misskomik Workshop Manga (online) untuk yang ingin mencoba belajar menggambar digital.
Semoga bermanfaat~

Tutorial Dasar Sai Paint – Pen Tablet & Mouse 2


Hi, Misskomik Workshop Manga nih~ Kamu sedang membaca bahasan mengenai Tehnik Menggambar Digital dengan topik Tutorial Dasar Sai Paint – Pen Tablet & Mouse 2 (bagian ke dua). Tutorial berlanjut seputar setingan Layer (seumpama lembaran kertas atau kanvas untuk menggambar) pada Sai Paint Tool.


SAI PAINT TOOL MEMBERI KEMUDAHAN PROSES MENGGAMBAR BAGI PENGGUNA PEN-TABLET & MOUSE

Mungkin nanti kamu juga akan sependapat. Seperti Misskomik yang cukup kagum ketika pertama-tama menggunakannya. Dan lalu paham fitur-fitur apa saja yang tersedia.

Mari kita mulai~

Baca bagian pertama Tutorial Dasar Sai Paint – Pen Tablet & Mouse

Fitur-fitur Layer Sai Paint
Fitur Layer Sai Paint

FITUR-FITUR LAYER SAI PAINT

Berikut ini penjelasan dari contoh gambar di atas.
Note : Setingan hanya berlaku pada satu Layer yang dipilih.


  • New Layer : Untuk menggambar bagi penguna Pen-Tablet dan untuk mewarnai.
  • New Linework Layer : Untuk menggambar khususnya bagi pengguna Mouse.
    Selengkapnya akan di bahas kembali.
  • Preserve Opacity & Clipping Group : Trik penguncian/pengelompokan menggambar pada area yang diinginkan, yang juga dapat diseting untuk banyak Layer.
    Akan di bahas pada Tutorial Dasar Sai Paint - Pen Tablet & Mouse bagian ke 3.
  • Layer Mask : Fitur menyembunyikan gambar tertentu di Layer.
    Akan di bahas pada Tutorial Dasar Sai Paint - Pen Tablet & Mouse bagian ke 3.
  • New Layer Set : Folder untuk penyimpanan multiple Layer.
  • Mode : Pilihan tampilan Layer. Pengerjaan gambar dengan banyak Layer, pilih Mode 'Multiply' agar Layer transparan bagi Layer lainnya.
    Coba kamu tes variasi Mode pada gambar berwarna apa saja, dan perhatikan perubahan apa yang terjadi. Pilihan Mode 'Pass Through' hanya pada Folder.
  • Opacity : Ukuran transparansi Layer.
  • Nama Layer : Double klik pada nama layer (contoh pada Layer 16), akan muncul jendela Layer Name untuk mengubahnya.
  • Delete Layer : Pilih Layer, klik ikon Tempat Sampah untuk membuang Layer yang tidak dibutuhkan.
  • Setingan Layer lainnya pada Fitur Bar barisan pertama pilih Layer.


Selection Sai Paint
Fitur Selection

SELECTION
Memotong, ubah posisi, dan lainnya pada gambar. Klik Selection maka akan muncul jendela setingan lanjutan. Dapat digunakan untuk edit satu Layer atau seluruh file.


Magic Wand, Select-Deselect Sai Paint
Magic Wand & Select-Deselect

MAGIC WAND & SELECT-DESLECT
Jika menggunakan Magic Wand dapat menjangkau area yang luas dengan hanya sekali klik. Fitur Select atau Deselect adalah tambahannya yang dapat digunakan untuk menjangkau area sempit. Jika kamu pilih Select atau Deselect akan muncul jendela setingan lanjutan serupa menggunakan Pen.


LINEWORK LAYER Salah satu fitur keren pada Sai Paint, nih. Untuk yang tidak menggunakan Pen-Tablet bisa kok mengambar total. Untuk bagian tertentu seperti mata dan helaian rambut, terlebih jika jika kamu lebih suka menggambar detail atau semi-realis seperti Misskomik, tentunya dibutuhkan kesabaran dan ketekunan yang lebih. Tapi, jangan pantang menyerah ya!
Linework Layer Sai Paint
Fitur Linework Layer

Caranya : Ikuti urutan pada contoh gambar dan juga penjelasan berikut.
  1. Klik Linework Layer.
  2. Tampilan Linework Layer.
  3. Curve atau Line : Pengganti Pen.
    Pada saat pengerjaan di Linework Layer, akan membuka Jendela setingan lanjutan.
    Pilih Curve atau Line, coba tes mana yang lebih kamu sukai untuk menggambar. Dan seting ukurannya serupa saat menggunakan Pen/Brush/Dll.
  4. Buatlah gambar apa saja menggunakan Curve atau Line. Cara merubah Line/Presure agar gambar lebih natural akan dijelaskan pada tutorial selanjutnya.


Edit Linework Layer
Fitur Edit Linework Layer

EDIT LINEWORK LAYER
Masih pada Layer Linework sebelumnya, pilih Edit maka akan membuka jendela setingan lanjutan 'Edit Each Strokes'. Jika di klik, masing-masingnya memiliki fungsi khusus pengeditan Curve atau Line yang telah kamu buat.
  • Translate Cp : Merubah posisi dari satu Dot (lingkaran kecil berwarna, penentu lekukan). Arahkan Mouse ke gambar, tampilannya akan seperti di contoh gambar. Double klik pada salah satu Dot, arahkan Mouse ke mana saja, lalu lepaskan.
  • Deform Stroke : Merubah posisi keseluruhan Line. Double klik pada salah satu Dot, arahkan Mouse ke mana saja.
  • Delete CP / Curve : Jika ingin menghapus hanya satu Dot.
  • Translate Stroke : Memindahkan posisi Line.
  • Stroke Dup/Translate : Copy-Paste Line.
  • Delete Stroke : Menghapus Line.
  • Pointed / Rounded : Mengubah Line dari Dot ke Dot tertentu yang dipilih menjadi Lurus atau Melengkung. Fitur ini dapat mengurangi jumlah peletakkan Dot.


Tutorial Dasar Sai Paint - Pen Tablet & Mouse 2 dilanjutkan ke bagian ke-3 membahas Fitur Preserve Opacity, Clipping Group, dan Layer Mask.
Baca Tutorial Dasar Sai Paint – Pen Tablet & Mouse 1

Tutorial Dasar Sai Paint - Pen Tablet & Mouse


Menggambar di Sai Paint Tool
Menggambar di Sai Paint Tool - Unfinnish project by Misskomik

Bertemu kembali dengan Misskomik dalam bahasan Tehnik Menggambar Digital. Kali ini topiknya Tutorial Dasar Sai Paint - Pen Tablet & Mouse.
Menggunakan Sai Paint Tool, banyak fiturnya yang mendukung kemudahan proses menggambar. File juga bisa di simpan (Save File) ke format PSD-Adobe Photoshop, jika masih diperlukan edit finishing atau tambahan lainnya.

6 Online Platform Selling Drawing Anime-Manga Part-2


Meet again with Misskomik Workshop Manga~ Here is the second-page topic 6 Online Platform Selling Drawing Anime-Manga.


3. SAATCHI ART 2006 LOS ANGELES, CALIFORNIA

Saatchi art Selling Drawing Anime-Manga
Frontpage

6 Online Platform Selling Drawing Anime-Manga


Topic from Misskomik Workshop Manga this time, once more share interesting info that may be useful for those of you who like to draw Manga Style, especially whos specialize in draw Character Design as in-game characters and Fan-Art. Or better-known Illustrator for Manga-Anime-Game.

There are many ways to get your artwork to get recognized, or moreover to be famed. Directly interacted by selling your drawings in the Comic Market Eventis the other huge opportunity. If you want to try a bigger fortune and reach a wider market around the world, let's try to offer your artwork online. And here is the Best 6 Sites Selling Drawing Anime-Manga for you to choose.

Honestly, Misskomik hasn't tried to register in order to understand the procedure. But this data is quite valid, gathered from many sources stating that the 6 Sites Selling Drawing Anime Manga are at the top of the best choices. With their mission of helping artists distribute their artwork, comply by consignment requirements based on transparent law.

By sitting in the top position as the best choice, most likely there are additional requirements for Artist's artwork get approvement. The most difficult must go through the selection process. Considering that there are many Drawing Art Selling Sites that can be accessed by buyers from various countries, every site would want to present its own uniqueness from their chosen collection of artists.

Does the drawing you offer to meet the standards for selling? Let's learn to value your artwork from the following article (sorry, it's still being cooked ^ _ ^ ')

Whichever later will be worth to try to sell your artwork drawings online, here is flash info about the characteristics of these sites. And if anyone has registered whether any site, Misskomik would be grateful if you are willing to share your testimonial about the site.
Let's start from the first 6 Sites Selling Drawing Anime Manga~


1. SKETCHMOB

sketchmob website selling drawing anime manga
Sketchmob
PROFILE : We are looking for talented artists that can create unique art from user provided photos. If you have an attractive art style that you can consistently produce time and time again - join the Sketchmob to get a great opportunity to get paid for your talents.
Sketchmob Artist page
FEATURES : Custom Art Commissions From Real Artists.
Hire an illustrator for: custom portraits, anime, cartoon, caricature, comic books, and more. Secure and affordable.
Join Sketchmob in 3 easy steps:
1) Register as an Artist
2) Visit your "My Account" page and Edit your Profile information - Let the world know who you are!
3) Post an Art Styles with an image of your art and the photo that you used as a reference to create your art. Preferably, the photos should be of a person, pet or common subject. Your Art Style and quality will be reviewed. If you are approved, your art style will go live and your services will be available to anyone to order.
Criteria : If your skills haven't include Realist-Sketch Artist AKA drawing original person, don't be discouraged from reading The Sketchmob's Features. As you can see from the collections of drawings in the gallery, lots of them not a "Custom Art From Realist-Sketch Artists".

Visit the site: sketchmob.com
Procedure & method of payment for Artist: sketchmob.com/faq/
Read About the SketchMob Organization: sketchmob.com/about


2. ARTFINDER 2011 LONDON AND MIAMI

Artfinder website selling drawing anime manga
Artfinder
PROFILE : Art for the soul. Art of a lifetime. Art for your home. Artfinder connects passionate artists with art lovers around the world.
Whether you're an art lover or art curios, we connect you directly with independent artist around the world. Every single piece is original and signed by the artist, carrying its own unique story.
Artfinder Artist page
FEATURES : This site is like a gallery that offers extensive work of art such as handicrafts, and painting one of them.
If you point the Mouse to the "Artist" on bar features, you will see a gallery of selected artists. In Artfinder there is a special jury to rank the Artist and updated every week.
Criteria : Handling sales in any form, including printing products.

Read About the Organization: artfinder.com/about#/


6 Situs Jual Karya Gambar Anime-Manga 2


Selamat membaca lanjutan bagian ke dua dari 6 Situs Jual Karya Gambar Anime-Manga dari Misskomik Workshop Manga~


3. SAATCHI ART 2006 LOS ANGELES, CALIFORNIA

Saatchi art situs jual karya anime manga
Halaman Muka

6 Situs Jual Karya Gambar Anime-Manga


Bahasan Misskomik Workshop Manga kali ini kembali membagi info menarik yang semoga bermanfaat untuk Kamu yang gemar menggambar Style Manga. Khususnya spesialisasi pada Desain Karakter dan Fan-Art, atau lebih dikenal Ilustrator Gambar Manga-Anime.

Di artikel Comiket Ala Comifuro 2 telah dibahas mengenai cara agar karya gambar kamu lebih dikenal yaitu dengan berinteraksi langsung juga ke proses penjualannya di event Pasar Komik yang sering diselengarakan di negara kita. Jika kamu ingin mencoba peruntungan lainnya, agar karya gambar kamu lebih dikenal dan menjangkau pangsa pasar yang lebih luas lagi hingga ke manca negara, mari coba tawarkan karya seni gambar kamu melalui Platform Online Terbaik di 6 Situs Jual Karya Gambar Anime-Manga berikut.

Manga Drawing Technique With Photo Reference 2


Happy reading continuation of Manga Drawing Technique With Photo Reference 1 from Misskomik Workshop Manga Online~


TRADITIONAL REFERENCING PROCESS


Looking directly to reference during drawing process.
From Misskomik's teaching experience, start from here is a good step in learning for beginners in their practice. This method can build your understanding about drawing from the beginning and through the refining. About the structure of a figure/object.
Start base sketch from Manga Mania - Watson-Guptil Publication Newyork